Di Balik Layar Perayaan Teacher’s Day 2019

Sylvia Radjawane (orang tua siswa)

Perayaan Teacher’s Day Sekolah Athalia dilaksanakan pada 11 Desember 2019. Tema yang diusung kali ini adalah Your Sacrifices Don’t Go Unnoticed, Pengorbananmu Tak Akan Terlupakan. Melalui acara tahunan ini, komunitas orang tua dan siswa ingin menyampaikan rasa hormat, terima kasih, dan penghargaan tertinggi bagi guru dan staf Sekolah Athalia. Ada dua catatan menarik dari persiapan acara ini.

Rundown acara yang mengalir
Saat memikirkan konsep acara, yang teringat adalah sosok guru sebagai pahlawan yang identik dengan pengorbanan, sesuatu yang dengan sadar dilakukan untuk kepentingan banyak orang.

Berangkat dari pengertian itu, panitia mencoba meramu konsep tentang pengorbanan seorang guru dalam balutan acara tiga segmen, yaitu Movie, Narration and Role-playing, Flash Mob, diakhiri segmen Gratitude.

Sosok “pahlawan” yang bisa mewakili konsep acara yang panitia inginkan ternyata ada pada sosok Prajurit Desmond Doss yang kisah heroiknya diangkat dalam film Hacksaw Ridge (dirilis pada 2016). Kutipan doanya yang luar biasa, “Tuhan, kumohon, bantu aku menolong satu orang lagi” mengilhami kami yang segera mengasosiasikannya dengan figur seorang guru.

Flash Mob menjadi ajang bergembira bersama guru, staf Athalia, dan para undangan lewat gerakan ritmik bersama yang menghibur. Rangkaian acara diakhiri dengan segmen Gratitude, kesempatan untuk menyampaikan terima kasih secara langsung kepada para guru dan staf lintas angkatan di sekolah Athalia.

Panitia juga sengaja mempersiapkan sambutan standing ovation untuk para undangan istimewa yang memasuki Aula F, dengan berdiri dan bertepuk tangan sebagai tanda “We welcome you with honor and respect”. Kami ingin menunjukkan penghargaan kami secara harfiah kepada mereka.

Konsep acara mengalir ini diharapkan dapat menghemat durasi acara sekaligus tidak menghilangkan atmosfer atas rangkaian pesan yang ingin disampaikan.

Indahnya berkolaborasi
Dengan konsep acara trilogi seperti itu, panitia membutuhkan banyak sumber daya manusia untuk mewujudkannya. Tidak saja dari segi jumlah, tetapi juga jenis potensi dan keterampilan tersendiri untuk berkontribusi dalam melaksanakan konsep ini.

Mobilisasi para calon pengisi acara di tengah kesibukan Penilaian Akhir Sekolah (PAS) bukanlah hal yang mudah. Bersyukur pada akhirnya panitia mendapatkan kolaborasi yang terbentuk dengan apik.

Para murid SMP Athalia berkutat dengan konsep dan pembuatan dekorasi. Mereka bahkan menggunakan waktu liburnya untuk berada di sekolah mengerjakan agenda ini. Para murid SMA Athalia melakukan pendekatan yang teratur untuk mengumpulkan siswa-siswi yang akan banyak berperan di acara utama. Di tengah padatnya kegiatan di sekolah, mereka rela berlatih acting layaknya untuk film perang.

Komunitas orang tua juga ikut berperan dalam persiapan acara. Para orang tua yang terbiasa berlatih line dance, bersama dengan CPR dan CC, terlibat aktif dalam Flash Mob. Konsep narasi yang mengiringi pemutaran film multimedia dan segmen Gratitude disusun oleh Athalia Book Club.

Pada akhirnya, kami bersyukur karena ada kesempatan sangat baik untuk bisa berterima kasih kepada para guru dan staf Athalia melalui persembahan acara spesial untuk mereka.

Seperti yang diungkapkan oleh Wakil Ketua APC dalam sambutannya, “Sesering apa pun kami mengucapkannya, tidak akan pernah cukup rasa terima kasih kami. Tapi kami pun tidak akan lewatkan untuk mengutarakannya setiap kali ada kesempatan”. Acara Teacher’s Day inilah salah satu kesempatan itu.

Selamat Hari Guru, Pelita Bangsa Sekolah Athalia!

Your sacrifices don’t go unnoticed, for sure

Panitia TD 2019

Posted in berita, Komunitas and tagged , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , .